InfoRakyatNews.com, MINSEL – Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar yang di dampingi Wakil Bupati Petra Yanni Rembang secara bersama melakukan pemeriksaan Kendaraan Dinas dilingkungan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel). Pemeriksaan tersebut dilakukan dengan Apel Kendaraan Dinas di halaman Kantor Bupati Minsel, Jumat, (05/03/2021).
Diketahui, Pemeriksaan Kendaraan dinas ini sudah berlangsung selama 3 hari ini. Dari beberapa kendaraan dinas yang di periksa oleh Bupati bersama Wakilnya, terpantau dihari ini masih terdapat kendaraan yang cacat Administrasi. salah satunya 2 Unit Mobil Damkar yang dikelolah oleh Polisi Pamong Praja (PolPP) Minsel. dimana 2 unit Mobil Damkar tersebut tidak memiliki surat Bukti Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).
Bupati Wongkar saat mendapati hal tersebut, sontak geram dan dengan tegas menginstruksikan kepada Dinas terkait yang mengelolah Unit Kendaraan tersebut agar segera menyelesaikan masalah tersebut.
“Harus segera diselesaikan jangan ditunda-tunda, apa lagi ini masalah bukti kepemilikan (BPKB),” Tegas Bupati Wongkar.
Bupati pun menambahkan agar pihak Pemerintahan harus menjadi contoh yang baik kepada masyarakat.
“Kita harus menjadi contoh kepada masyarakat, taat administrasi dan taat pajak, segera lakukan kordinasi dengan pihak terkait untuk pengurusan,” Instruksi Bupati Wongkar.
Kepala Satuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (PolPP) Hendrik Palit, Seperti yang di jelaskan kepada Bupati saat pemeriksaan menyebutkan bahwa kendala yang dihadapai saat ini adalah mobil damkar yang dihibahkan dari Kabupaten Minahasa sejak tahun 2004 lalu belum balik nama saat masih di Minahasa.
“Permasalahannya disitu, mobil yang dihibahkan sejak tahun 2004 dari kabupaten Minahasa belum juga balik sejak di minahasa.” Kata Palit pada Wartawan.
Namun Palit mengungkapkan akan segera dan secepatnya menyelesaikan masalah ini (BPKB)
“Namun kami akan segera koordinasi untuk menyelesaikan semuanya.” Tandas Palit. (**/Jd)