TNI/Polri
Polri Kirimkan 7 Polwan Jadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji, Ini Tugasnya
Inforakyatnews.com – Polri menerjunkan sebanyak 7 Polisi Wanita (Polwan) ke Arab Saudi untuk menjadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji (PPIH). Pengiriman ini sebagai langkah Polri yang menjadi bagian tugas dan fungsinya sebagai Linjam (Perlindungan Jemaah).
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, 7 Polwan yang diberangkatkan berasal dari Lemdiklat Polri, SSDM Polri, Polda Jawa Tengah, Baharkam Polri hingga Polda Metro Jaya.
“Pengiriman personel Polri sebanyak 7 Polwan adalah bentuk nyata Polri melindungi para jemaah Warga Negara Indonesia (WNI) yang tengah melaksanakan ibadah haji di tanah suci,” kata Trunoyudo dalam keterangan tertulisnya, Senin (10/6/2024).
Trunoyudo mengatakan, 7 polwan yang dikirim nantinya akan bertugas melayani jemaah haji WNI diantaranya mengantar jemaah yang tersesat kembali ke hotel. Kemudian memberi tahu jemaah orientasi wilayah Masjid (pintu masuk, WC, Wudhu, area shalat), tempat belanja, tempat makan, ATM, Money Changer, dan lainnya.
Selain itu, kata Trunoyudo, Polwan bertugas mengantar jemaah ke raudah, membantu jamaah mencarikan kursi rodanya yang hilang, memberikan pelayanan kesehatan, mengatur dan mengamankan area masuk raudah supaya tidak ada penyusup dan melakukan tindakan preventif cuaca panas di antrean raudah, dan membantu jamaah yang sakit kembali ke hotel.
“Lalu tugas Polwan juga bekerja sama dengan tim kesehatan membantu jemaah yang pingsan, memberikan pelayanan kesehatan kepada jamaah yang kakinya melepuh, membantu jemaah lansia yang terpisah di Masjid supaya bertemu kembali dengan keluarganya, membantu mengoperasionalkan alat komunikasi jemaah dan membantu jemaah yang diamankan askar,” katanya.
Berikut daftar 7 Polwan yang berangkat menjadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji (PPIH):
- AKP NISWAH WARA PRATIDINA, PAMIN SUBBAGDAYAPOLWAN BAGGASSUS ROBINKAR SSDM POLRI
- IPTU RASMAWAR,
PAMIN UR REN SUBBAG RENMIN SEBASA LEMDIKLAT POLRI - BRIGPOL RESTU FITRI ADRYAN, BHAMINLAK BAGLEKDIK RODALPERS SSDM POLRI
- IPTU ERNY SETYAWATI, Ps PAMIN SUBBAGSIUNLURJA BAGKHIRDIN ROWATPERS SSDM POLRI
- BRIPTU DIAH KUMALASARI, BHAMINLAK POLDA JATENG
- IPTU RULI DIANI, PS PAUR SIFASWASJASPAM DITPOTMAS BAHARKAM POLRI
- IPTU ELFI RYANY, DITRESKRIMUM POLDA METRO JAYA
- (***)
Daerah
Masih di HUT RI ke-79, Dandim Mutakbir Bersama Ketua Persit KCK Cabang XIV Gelar Perlombaan
Dandim Mutakbir Bersama Ketua Persit KCK Cabang XIV Gelar Perlombaan.
MINAHASA,inforakyatnews.com
-Masih dalam suasana memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79, Komandan Komando Distrik Militer ( Dandim ) 1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf Mutakbir, didampingi Ketua Persit KCK Cabang XIV Dim 1302 Koorcab Rem 131 PD XIII/Merdeka Ny. dr. Joune Olivia Mutakbir menggelar beberapa lomba yang dilaksanakan di Yungken Park di Desa Tempang Dua, Kecamatan Langowan Utara, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, Sabtu,(31/08/2024).
Adapun kegiatan yang dilombakan diantaranya ialah, Lomba Mengisi air dalam gelas menggunakan sendok tingkat anak-anak, Lomba Bakon Estafet dewasa, Lomba Yel-yel dewasa dan Lomba menari gembira, kegiatan tersebut memperebutkan hadiah yang disiapkan oleh Dandim bersama Ketua Persit KCK Cabang XIV.
Hasil lomba tersebut langsung diumumkan dan yang mendapat juara Satu ( 1 ) lomba mengisi air dalam gelas menggunakan sendok diraih oleh ananda Yuda anak dari Koptu Budi Makodim 1302/Minahasa, Juara Dua ( 2 ) diraih oleh adik Davin anak dari Danramil 10/Sonder Kapten Arm Johny, Juara Tiga ( 3 ) diraih oleh adik Alif anak dari Serda Nyoman.
Sementara itu untuk lomba Yel-yel diraih oleh Koramil Jajaran Minahasa Selatan dibawah pimpinan Perwira Penghubung ( Pabung ) Minsel Mayor Inf Rekom Mulyadi, sedangkan yang berhasil meraih juara lomba estafet balon diraih oleh tim Gabungan dibawah pimpinan Pabung Tomohon Mayor Cba Novel Marijan, dan yang meraih juara lomba menari gembira untuk juara Satu ( 1 ) diraih oleh pasangan Danramil 01/Tondano,l Kapten Inf Donny Lumenta bersama Istri, Juara Dua ( 2 ) diraih oleh pasangan Pabung Minsel Mayor Inf Rekom Mulyadi, dan juara Tiga ( 3 ) diraih oleh Pasangan Danramil 03/Kakas Letda Inf Jantje Marten Wulur.
Usai pelaksanaan lomba Untuk hadiah para pemenang langsung diserahkan, pemenang lomba menari gembira diserahkan oleh Dandim 1302/Minahasa yang didampingi Ketua Persit Cabang XIV, untuk juara lomba estafet balon diserahkan oleh Kasdim 1302/Minahasa Mayor Inf Daeng Pasaka SE yang didampingi oleh Wakil Ketua Persit KCK Cabang XIV, untuk pemenang lomba Yel-yel hadiahnya diserahkan oleh Pabung Tomohon yang didampingi Istri, sedangkan pemenang lomba mengisi air dalam gelas menggunakan sendok diserahkan oleh Ketua Persit KCK Cabang XIV Dim 1302/Minahasa Ny. dr. Joune Olivia Khaterina Mutakbir.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Mutakbir bersama Ibu, Kasdim Mayor Inf Daeng Pasaka SE bersama ibu, para Perwira Penghubung ( Pabung ) bersama Istri, para Perwira Staf, serta para Danramil serta Pgs Danramil Jajaran Kodim 1302/Minahasa. (HerS)
Daerah
Rampung Dan Sukses, Hari Ini Upacara Penutupan TMMD ke-121 di Kakas Digelar
Upacara Penutupan TMMD ke-121 di Kakas Digelar.
MINAHASA,inforakyatnews.com
-Usai rampung dikerjakan TNI Manunggal Membangun Desa TMMD ke 121, tahun 2024, di desa Kayuwatu kecamatan Kakas, hari ini digelar Upacara Penutupan TMMD, bertempat di lapangan Kinakas Pahalaten, kecamatan Kakas, kabupaten Minahasa, Kamis (22/8/24).
Diketahui kegiatan yang sukses dikerjakan anggota TNI di wilayah Kodim 1302/ Minahasa ini, di desa Kayuwatu, dikerjakan semenjak 24 Juli hingga 22 Agustus sebagai bentuk sinergis TNI dengan Pemerintah Daerah.
Pada kesempatan tersebut sebelum mengadakan upacara penutupan TMMD Ke 121,tahun 2024, di hadapan Pangdam 13 Merdeka dan Bupati Minahasa, bersama Kapolres Minahasa, perwakilan Kejari Minahasa serta jajaran Perwira TNI lainnya, Komandan Kodim 1302/Minahasa Letkol Inf Mutakbir memberikan presentasinya terkait hasil kerja TMMD ke-121 di Minahasa.
Usai kegiatan tersebut diadakan Upacara Penutupan TMMD ke-121,tahun 2024, di Minahasa dimana Pangdam 13 Merdeka Mayjen, Candra Wijaya menjadi Inspektur Upacara tersebut.
Foto: Penandatanganan Berita Acara kegiatan TMMD Ke 121 di Minahasa oleh Bupati Minahasa.
Dalam Upacara tersebut Dandim 1302/Minahasa, membacakan hasil kerja yang dikerjakan pada TMMD ke 121 di Minahasa, kemudian dilanjutkan dengan
Penandatanganan berita acara kegiatan TMMD di Minahasa di wilayah kodim 1302/Minahasa, oleh Bupati Minahasa Dr Jemmy S. Kumendong M. Si, didampingi Dandim 1302/Minahasa dan Kapolres Minahasa, disaksikan Pangdam 13 Merdeka. Kemudian dilanjutkan dengan Penangalan secara simbolis satgas TMMD oleh Inspektur Upacara, Pangdam 13 Merdeka.
Dalam sambutannya Pangdam 13 Merdeka mengucapkan Terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat dimana penyelenggaraan kegiatan TMMD Boleh berjalan dengan baik.
“Terima kasih. Dimana berbagai kegiatan berkaitan dengan TMMD ke 121 di Minahasa boleh terealisasi. Tentunya kami
Memberikan atensi kepada semua. Mari jaga pelihara apa yang telah dikerjakan agar manfaat program TMMD, boleh terawat untuk digunakan masyarakat. “Pungkas Pangdam 13 Merdeka, sembari menutup kegiatan ini.
Sementara itu, Bupati Minahasa Dr Jemmy S Kumendong M. Si mengucapkan “Terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada anggota personil TNI khususnya anggota TNI dibawah pimpinan Letkol Mutakbir selaku Dandim 1302/ Minahasa, dan sebagai komandan satgas TMMD di Minahasa atas kinerjanya membantu pembagunan infrastruktur yang ada di kabupaten Minahasa, “Ucap Bupati Kumendong.
Foto: Pangdam 13 Merdeka Mayjen Candra Wijaya Dan Bupati Minahasa Jemmy S. Kumendong, saat mengunjungi lokasi TMMD ke 121 di Minahasa.
Usai mengelar Upacara, Pangdam 13 Merdeka bersama Dandim 1302/Minahasa dan Bupati Minahasa serta Kapolres Minahasa menyerahkan Piagam Penghargaan bagi masyarakat, dan dilanjutkan dengan mengunjungi tempat diadakannya penyuluhan Kesehatan bagi siswa SMA dan menyerahkan bantuan bagi warga yang kurang mampu serta mengunjungi pasar murah yang digelar TNI di lapangan tersebut.
Sebelum bubar dalam kegiatan ini, Pangdam 13 Merdeka bersama rombongan meninjau lokasi dikerjakannya TMMD ke 121 di desa Kayuwatu. (HerS)
Daerah
Masih Dikegiatan TMMD, Dandim 1302/Minahasa: Program TNI Membantu Pemda
MINAHASA,inforakyatnews.com-Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Minahasa telah memasuki beberapa proses pekerjaan pembangunan yang ada di desa, seperti kebiasaan sebelum memulai kegiatan anggota Satgas TMMD ke-121, Kodim 1302/Minahasa di Desa Kayuwatu, di awali dengan apel pagi, berbeda kali ini kegiatan apel pagi di lokasi TMMD di pimpin langsung oleh Dandim 1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf Mutakbir sebagai Komandan Satuan Tugas ( Dan Satgas ) bertempat di Posko TMMD, Desa Kayuwatu, Kecamatan Kakas, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, Rabu (07/08/2024) pagi.
Letkol Inf Mutakbir dalam arahannya kepada seluruh anggota Satgas, menyampaikan, “selaku ummat beragama, patut kita memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas berkah limpahan rahmatnya, kita semua bisa kembali melanjutkan tugas mulia ini dalam kegiatan TMMD di Desa Kayuwatu dalam keadaan sehat walafiat, “Ucap Muktabir.
Lebih lanjut diingatkannya, kepada seluruh anggota Satgas, “saat ini kita sedang melaksanakan tugas yang sangat mulia, yaitu program TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ), Hal ini tentunya merupakan Program TNI untuk membantu pemerintah Daerah dalam percepatan pembangunan yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat, “Katanya.
Dandim 1302/Minahasa kembali menuturkan, Dalam program TNI tersebut didalamnya ada kita yang terbentuk dalam Satgas TMMD ke-121 Kodim 1302/Minahasa dan dihimpun dari berbagai satuan membaur jadi satu disini, saya berharap dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan disetiap sasaran, pesan saya laksanakan tugas kalian dengan baik, jaga kesehatan, jika sudah selesai jam kerja kalian kembali ketempat tinggal dirumah-rumah warga, laksanakan istirahat secara maksimal agar pada besok hari dalam melanjutkan kegiatan badan kita dalam keadaan bugar, “tandasnya. (*)
- Daerah3 minggu ago
Ini Profil Noudy Reinold Pierre Tendean, Jabat Pj. Bupati Minahasa, Gantikan Kumendong
- Daerah3 minggu ago
Hebat.. Seriusi Kawasan Prioritas Perdesaan di Minahasa, Tim Kementerian Bidang PMK RI, Tinjau Lokasi di Langowan Barat
- Tomohon3 minggu ago
KPU KOTA TOMOHON TETAPKAN DPT 79.211
- ADVERTORIAL3 minggu ago
Pemkab Minahasa Gelar Pisah Sambut Pj. Bupati Minahasa, Kumendong Kepada Tendean
- Daerah4 minggu ago
Wakili Bupati Minahasa, Kaban Muntu Buka Pencanangan Desa Cantik di Pinabetengan Selatan
- Tomohon2 minggu ago
Carol – Sendy Terus Layani Masyarakat Dengan Air Bersih
- Tomohon3 minggu ago
KPU KOTA TOMOHON UMUMKAN NOMOR URUT PASANGAN CALON WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA TOMOHON TAHUN 2024