Tomohon, (inforakyatnews.com) – Pada Rabu (17/11/2021) AKBP Yuli Kurnianto, S.I.K secara resmi menjabat sebagai Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tomohon, menggantikan AKBP Bambang Ashari Gatot, S.I.K, M.H.
Diketahui, AKBP Kurnianto, sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel). Sementara AKBP Bambang Ashari Gatot, dipromosikan menjadi Wadir Reskrimum Polda Sulut.
Proses serah terima jabatan ini secara resmi ditandai melalui Upacara Serah Terima Jabatan Kepala Biro (Karo) Logistik dan sejumlah Kapolres jajaran, pada Rabu (17/11) pagi, di aula Tribrata Polda Sulut, yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Mulyatno,
Serah terima jabatan ini sesuai Keputusan Kapolri tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Polri yang tertuang dalam Surat Keputusan Kapolri Nomor Kep 1665 dan 1667/X/2021.
Selanjutnya, pada malam hari dilanjutkan dengan acara pisah sambut Kapolres Tomohon di Markas Polisi Resor (Mapolres) Tomohon. Acara tersebut berlangsung dengan baik dan lancar, dengan menerapkan protokol kesehatan, dan penuh haru.
Acara pisah sambut yang di awali dengan penyambutan AKBP Yuli Kurnianto lewat tarian kabasaran (tarian perang adat Minahasa), diakhiri dengan acara pelepasan AKBP Bambang Ashari Gatot, dengan penuh haru.
Dalam sambutannya AKBP Bambang Ashari Gatot mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Kota Tomohon dan para pejabat-pejabat yang ada, atas sinegritas dan solidaritas selama Ia memimpin.
Ia mengungkapkan juga bahwa banyak pelajaran yang didapatnya selama memimpin dari jajaran Resor Tomohon ini.
“Atas nama pribadi dan keluarga, saya memohon maaf sebesar-besarnya, apabila ada kesalahan, baik tindakan maupun ucapan kami yang tidak berkenan di hati, mohon dimaafkan,” tutur AKBP Bambang A Gatot.
Selanjutnya Ia juga memohon doa dan restu kepada seluruh personil agar dirinya bisa melaksanakan tugas di tempat yang baru dengan hasil maximal.
AKBP Bambang A Gatot juga menyampaikan salam kepada masyarakat Tomohon, dan meminta agar tetap menjaga silaturahmi demgan dirinya.
“Silaturahmi tetap dijaga, kiranya komunikasi kita jangan sampai putus,” kuncinya.
Sementara Kapolres baru AKBP Yuli Kurnianto mengatakan, sangat bangga dan bersyukur bisa diberikan tanggung jawab sebagai Kapolres Tomohon.
“Siap laksanakan amanah dan tanggung jawab yang diberikan,” tuturnya.
Kapolres juga mengajak seluruh jajaran Polres Tomohon untuk dapat bekerja sama dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di Kota Tomohon.
“Serta terwujudnya pembangunan di masyarakat yang maksimal,” ucap AKBP Yuli Kurnianto S.I.K.
Ia mengatakan bahwa, sebagai seorang pemimpin pastinya akan melakukan yang terbaik dan melakukan tugas dan tanggung jawab secara maximal.
“Intinya, yang terbaik dan amanah,” pungkas Anjun Komisaris Besar Polisi, asal Solo itu. (*)
(Judy Tarek)