TOMOHON, inforakyatNews.com – Institut Teknologi Minaesa (ITM) Tomohon menggelar rapat terbuka senat dalam rangka wisuda sarjana teknik. Rabu (12/9/2022).
Rapat senat terbuka tersebut digelar di halaman kampus ITM.
Rektor ITM usai kegiatan mengatakan, mahasiswa yang diwisuda sebanyak 124 Wisudawan/ti sarjana teknik (ST).
“Tahun ini sebanyak 124 mahasiswa yang diwisudakan,” ujar Rektor Dr. Ir. Hardianto Lantemona, MS.

Rektor Dr. Ir. Hardianto Lantemona, MS.
Untuk mahasiswa yang semntara kulia, sekarang ada program belajar kampus merdeka dari Kemendikbud. Baru-baru ini kita (ITM) telah kerjasama dengan UC (Universitas Ciputra) sudah mengadakan merdeka belajar kampus merdeka dan ada dua kelompok yang masuk kesini (kulia online) mengajarnya dari UC.
“Ini sudah berlangsung sejak tiga hari lalu, dan sampai selesai semester. mereka akan mendapatkan semua mata-mata kuliah khususnya di bidang entrepreneurship selama satu semester.” jelas Rektor ITM Lantemona.
“Mungkin akhir semester mereka (mahasiswa) bisa diberangkatkan ke Universitas Ciputra atas biaya oleh Universitas Ciputra itu sendiri karena mereka sudah bekerjasama dengan Dirjendikti dalam menunjang belajar kampus merdeka.” tukasnya.

Kepala Lembaga Layanan Dikti Wilayah XVI, Munawir S. Razak, S.IP, MA
Sementara itu Kepala Lembaga Layanan Dikti Wilayah XVI, Munawir S. Razak, S.IP, MA berharap seluruh wisudawan ITM bisa terserap di dunia kerja.
“Kami berharap 124 wisudawan ini bermodalkan ilmu yang didapatkan di ITM Tomohon mereka bisa mudah segera terserap di dunia kerja dan tentu saja ini tugasnya rektor untuk memfollow up kemana mereka setelah lulus apakah terserep dengan baik atau tidak.” harap Munawir. (wan)